EaseUS Data Recovery APK 2022 merupakan solusi buat Anda yang mencari cara mengembalikan file terhapus atau hilang di PC. Pasalnya, software ini bisa kembalikan data atau file yang hilang karena berbagai sebab, mulai dari tidak sengaja format storage, salah menghapus file, perangkat yang tiba – tiba mengalami crashed hingga akibat serangan virus maupun malware.
Software data recovery terbaik yang bisa kembalikan file hilang seperti EaseUS Data Recovery memang sangat dibutuhkan dan dicari oleh banyak orang. Tidak hanya bisa kembalikan file yang hilang pada hard disk saja, tetapi juga berbagai media portable seperti flashdisk yang korup hingga SD Card.
Cara Mengembalikan File Terhapus atau Hilang Via EaseUS Data Recovery APK 2022
Pada dasarnya ada banyak cara mengembalikan file terhapus atau hilang di PC, salah satu yang recommended di 2022 adalah via EaseUS Data Recovery APK. Software ini sendiri merupakan program data recovery yang sudah dikembangan sejak tahun 2005 lalu oleh perusahaan EaseUS asal China.
Sejak itulah, program ini diklaim sangat efektif untuk kembalikan data atau file apapun dengan berbagai format, baik yang baru hilang maupun yang sudah lama menghilang. Cara penggunaan aplikasi EaseUS Data Recovery pun terbilang mudah dan sederhana, dimana pengguna hanya perlu menginstall aplikasi ini di PC, kemudian mengikuti panduan yang tersedia.
Cukup dengan scan storage di perangkat Anda untuk temukan file apa saja yang terhapus dan bisa dikembalikan dengan cepat. Tunggu beberapa saat, maka file tersebut akan kembali seperti semula.
Sayangnya, program ini tidaklah gratis, Anda masih harus membayar biaya berlangganan di setiap bulan atau setiap tahunnya dengan nominal yang tidak sedikit. Tetapi, jangan khawatir sebab pihak developer tetap sediakan versi gratisannya dengan beberapa pembatasan.
Oh iya, berbicara mengenai fitur unggulan yang dibawanya, berikut kami juga akan merangkumkan fitur – fitur utama EaseUS Data Recovery APK yang begitu luar biasanya penting untuk Anda ketahui, antara lain :
Sangat Mudah Digunakan – Cara mengembalikan file terhapus
Ya, di sini Anda tidak perlu repot harus jago PC atau laptop untuk tahu cara menggunakan aplikasi EaseUS Data Recovery. Software tersebut hanya butuh tidak lebih dari 5 menitan saja untuk quick scan driver C dari perangkat Anda. Bahkan instruksi melakukan pemindaiannya pun begitu jelas dan tersedia dalam 20 bahasa.
Mengembalikan Berbagai Jenis File atau Data
Berbeda dengan aplikasi kembalikan file pada umumnya, EaseUS Data Recovery justru bisa kembalikan berbagai jenis file atau data dengan format yang berbeda, lho! Anda mau kembalikan file terhapus dengan format Doc, Txt, Pdf atau lainnya? Bisa banget!
Selain itu, EaseUS Data Recovery juga bisa kembalikan semua format file foto, video, audio dan email dengan mudah dan cepat.
Mode Recovery Data yang Berbeda – Cara mengembalikan file terhapus
Di sini ada 2 mode pemulihan file atau data yang terhapus, antara lain :
- Mode Quick Scan atau Pindai Cepat. Dimana dalam mode ini Anda bisa cari dan kembalikan berbagai file yang baru terhapus dan mengidentifikasi apa sistem filenya sempat diserang virus atau pun tidak.
- Mode Advanced Scan : Ini adalahmode untuk kembalikan file yang sudah lama terhapus. Biasanya prosesnya akan memakan waktu hingga beberapa jam.
Bekerja dengan Baik Dibanyak Perangkat
Anda tak hanya bisa kembalikan file terhapus atau hilang dari SSD dan HDD PC, tetapi juga dari hard drive eksternal, baik yang sudah berformat SD Card maupun USD flash drive. Kerennya, Anda juga bisa menggunakan aplikasi ini untuk kembalikan file di HP yang terhapus, hingga kamera digital dengan sangat mudah, lho!
Kembali ke pokok pembahasan di awal, berikut adalah cara mengembalikan file atau data terhapus maupun hilang dengan EaseUS Data Recovery yang bisa Anda ikuti, diantaranya :
- Download dan install aplikasi EaseUS Data Recovery dari PC atau laptop
- Buka aplikasi EaseUS Data Recovery
- Pilih opsi Device mana yang ingin Anda pindai
- Tunggu sebentar saja sampai hasilnya keluar
- Setelah proses Scanningnya selesai, silakan pilih opsi Recover untuk kembalikan file atau data pentingmu yang terhapus
- Namun penting untuk diingat, Anda tidak disarankan untuk menggunakan Drive Tempat Asal File atau Data yang sudah dikembalikan tersebut, sebab yang demikian hanya akan membuatnya terhapus otomatis. Jadi, sebaiknya Anda pilih Lokasi atau Tempat Penyimpanan lainnya
- Selesai
Demikian informasi seputar cara mengembalikan file terhapus atau hilang via EaseUS Data Recovery APK 2022. Semoga bermanfaat.