Pada saat memposting sebuah foto atau video di Instagram, tentunya Anda berharap bisa mendapatkan like yang banyak. Sayangnya, kadang kalanya hal tersebut tidak terjadi karena beberapa hal. Lantas, bagaimana cara mendapatkan banyak like di Instagram? Tentunya ada beberapa cara yang bisa dicoba, salah satunya adalah dengan menggunakan aplikasi auto like Instagram yang akan kami bagikan berikut ini, dijamin mantul!
8 Aplikasi Auto Like Instagram Gratis Untuk HP Android
Seperti yang sudah kami singgung di awal, ada beberapa cara mendapatkan like banyak di Instagram, diantaranya seperti mengetahui waktu optimal untuk memposting foto atau video di Instagram, menggunakan caption menarik, menyiapkan konten terbaik dan yang paling mudahnya lagi adalah melalui aplikasi auto like Instagram untuk HP Android yang kami rekomendasikan. Berikut kami akan membahas satu per satu aplikasi khusus untuk Anda. Simak ulasannya sampai selesai, ya!
Mega Tags for Likes – Aplikasi auto like Instagram
Ini adalah aplikasi auto like Instagram pertama yang akan kami rekomendasikan buat Anda. Melalui aplikasi tersebut Anda bisa mendapatkan tagar yang lagi trend. Cara menggunakannya pun sangat mudah sekali, Anda hanya perlu memilih kategori yang sesuai dengan foto atau videomu, kemudian mengcopy ke Instagram Anda.
Dengan memasukkan tagar yang tepat, maka Anda bisa menambah jumlah like postinganmu.
Free Likes for Instagram – Aplikasi auto like Instagram
Selanjutnya adalah Free Likes for Instagram untuk HP Android. Hampir sama seperti dengan sebelumnya, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk menambah jumlah like di Instagram. Adapun cara kerja aplikasi Free Likes for Instagram yaitu dengan mencarikan penggunanya tagar atau hashtag yang populer dan lagi trend agar postinganmu bisa menjangkau banyak orang.
Real Followers and Likes Booster
Ini adalah aplikasi penambah like di Instagram gratis dan sangat mudah untuk Anda gunakan. Pertama, Anda hanya perlu membuka aplikasi dan memilih foto atau video yang akan diposting. Setelah itu, aplikasi Real Followers and Likes Booster akan melakukan scanning dan menampilkan tagar paling sesuai dengan konten tersebut.
Anda hanya perlu menyalin tagar tersebut dalam postingan di Instagram. Dijamin, jumlah file Anda akan cepat bertambah.
Top Tags for Likes for Instagram
Rekomendasi apliksi untuk menambah like di IG gratis adalah Top Tags for Likes for Instagram. Ini merupakan aplikasi yang akan membantu Anda memilih tagar terbaik untuk mendapatkan like di IG secara gratis. Cara penggunaannya pun terbilang mudah, Anda hanya perlu download dan install aplikasi Top Tags for Likes for Instagram di Play Store.
Leetags
Pilihan lain aplikasi like Instagram terbaik dan gratis yang akan kami rekomendasikan untuk Anda adalah Leetags. Aplikasi ini juga menjadi aplikasi tagar generator, tetapi difokuskan untuk Instagram sehingga lebih efektif. So, tunggu apalagi? Segera download aplikasi auto like IG gratisnya sekarang juga!
Royal Likes for Instagram
Aplikasi untuk menambahkan like di Instagram lainnya adalah Royal Likes for Instagram cara kerja aplikasi tersebut yaitu Anda harus mengumpulkan koin terlebih dahulu. Apabila koin yang sudah dikumpulkan cukup banyak, maka Anda bisa menukarnya dengan like atau followers. Kabar baiknya, aplikasi Royal Likes for Instagram dapat Anda gunakan secara gratis, lho!
Followers+ for Instagram
Tak hanya bisa digunakan untuk menambah jumlah followers, Followers+ for Instagram ternyata juga bisa digunakan untuk menambah jumlah like postinganmu di Instagram secara otomatis dan gratis. Cara kerja aplikasi ini pun hampir serupa dengan aplikasi di atas, yaitu dengan memasukkan tagar atau tags yang sudah disediakan dalam aplikasi ini ke postinganmu.
Get Likes On Instagram
Aplikasi auto like IG terbaik lainnya adalah Get Likes On Instagram. Cara kerja aplikasi tersebut yaitu dengan cara like postingan orang lain yang disediakan dalam aplikasi. Apabila Anda sudah like postingan tersebut, maka sebagai gantinya Anda akan mendapatkan sejumlah koin. Koin yang berhasil terkumpul bisa ditukarkan untuk menambah like pada postingan Anda di Instagram.
Demikian informasi seputar 8 aplikasi auto like Instagram gratis untuk HP Android yang bisa kami bagikan. Semoga bermanfaat.